Langsung ke konten utama

10 Macam Ras Anjing dan Karakternya


1. Labrador Retriever

Max Weight: 36 kg. Max Height: 25 inch.

Labrador Retriever menjadi salah satu ras anjing yang sangat populer di dunia. Banyak yang sudah mengadopsi Labrador sebagai anjing peliharaan. Tapi sebenarnya, Labrador adalah keturunan anjing pemburu. Secara karakter, Labrador tipe anjing yang setia & cerdas. Mereka bisa menemani owner seperti untuk membantu pekerjaan militer & menuntun orang buta.

2. Beagle

Max Weight: 13 kg. Max Height: 15 inch.

Anjing yang masuk dalam kategori medium breed ini sangat mandiri, cerdas & penuh kasih sayang. Tidak hanya itu, Beagle juga tipe anjing yang ramah. Dengan ukurannya yang tidak terlalu besar & tidak terlalu kecil, Beagle juga dijuluki anjing multi talenta karena kemampuan mereka untuk berburu, melacak dll.

3. German Shepherd

Max Weight: 43 kg. Max Height: 26 inch.

German Shepherd cocok bagi PetLovers dengan karakter aktif. Anjing ras ini punya energi yang sangat kuat. Karena karakternya tersebut, German Shepherd boleh dibilang tipe anjing militer terbaik.    

4. Golden Retriever

Max Weight: 34 kg. Max Height: 24 inch.

Membahas soal Golden Retriever, tidak akan lepas dari kecepatan mereka dalam merespons perintah owner dan sangat disukai karena karakternya yang ramah dan friendly. Golden Retriever banyak disukai PetLovers karena kecerdasan membaca perintah dari ownernya. Akan menyenangkan mengadopsi anjing satu ini.

5. Bulldog

Max Weight: 24 kg. Max Height: 15 inch.

Kesetiaan yang luar biasa, kalimat ini cukup menggambarkan karakter dari Bulldog. Meski terlihat seperti anjing galak, tapi Bulldog mempunyai ikatan yang kuat dengan anak-anak. Karakternya yang sangat bersahabat membuatnya termasuk anjing yang paling banyak dipelihara.

6. Yorkshire Terrier

Max Weight: 6 kg. Max Height: 9 inch.

Yorkie tipe anjing small breed yang sangat populer di Amerika Serikat, begitu juga di Indonesia. Bentuknya yang lucu, sama seperti karakternya yang sangat friendly terhadap siapa pun. Yorkie tipe anjing yang tidak bisa dibiarkan sendiri. Dia selalu ingin bermain dan bercanda dengan ownernya. 

7. Boxer

Max Weight: 36 kg. Max Height: 25 inch.

Sama seperti ukuran tubuhnya yang masuk kategori Large Breed, Boxer mempunyai karakter yang energik dan suka jalan-jalan di luar. Karakter Boxer mirip dengan Beagle, yakni multi talenta dan bisa diikutsertakan dalam berbagai macam kegiatan.

8. Poodle

Max Weight: 29 kg. Max Height: 21 inch.

Jenis ras Poodle mempunyai ukuran tubuh yang beragam. Ada yang masuk kategori small breed & large. Meskipun beda secara breedsize, tapi Poodle mempunyai karakter yang sama. Yakni responsif dan sangat siaga. Poodle Mereka tipe anjing yang sangat penyayang dengan ownernya. Hanya, harus sering-sering mengajak mereka latihan atau jalan-jalan agar tetap sehat.

9. Rottweiler

Max Weight: 135 kg. Max Height: 27 inch.

Melihat ukuran tubuhnya, sudah terbayang karakter dari anjing ras ini. Rottweiler tipe anjing yang tidak kenal takut & agresif. Dengan karakternya yang pemberani, Rottweiler cocok untuk dijadikan anjing penyelamat & membantu Polisi untuk keperluan pelacakan.

10. Dachshund

Max Weight: 14 kg. Max Height: 9 inch.

Karakter Dachshund hampir sama dengan Rottweiler. Mereka tipe anjing yang mandiri dan setia dengan ownernya. Selain itu, kemampuan fisiknya membuat Dachshund sebagai anjing multi talenta yang bisa diikutsertakan dalam kegiatan berburu atau melacak jejak.

Source : proplan.co.id
Edited by : 101 Paws

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cairan yang Aman Digunakan untuk Membersihkan Luka pada Anjing

  1. Larutan Garam Air garam membantu membersihkan dan mempercepat penyembuhan luka melalui proses yang disebut  osmosis. Kandungan natrium klorida dalam garam memaksa cairan dalam sel untuk bergerak keluar dari  tubuh jadi jika mereka cairan tersebut mengandung bakteri, mereka akan dipaksa keluar juga.  Selain bisa membersihkan luka, larutan garam juga bisa membantu menghentikan peradangan yang terjadi  akibat luka.  Untuk membuat larutan garam pembersih luka, cukup campurkan ½ sendok teh garam dengan 1 gelas air  hangat.  Selalu gunakan larutan yang baru ya jika ingin mengulang membersihkan lukanya di waktu yang berbeda. 2. Povidone-iodine atau Betadine Mungkin para dog owners sudah tidak asing lagi dengan larutan antiseptic yang satu ini dan biasa dijual  dengan merk Betadine. Betadine bisa didapatkan di apotek bahkan dijual bebas di toko-toko terdekat. 3. Chlorhexidine Untuk pembersih luka ini, masih banyak yang belum mengetahuinya karena biasanya digunakan dikalangan  medis saja w

Jangan Khawatir dengan Gigi Susu Anjing yang Tanggal Hilang

  Pernahkah Anda mempertanyakan apakah anjing juga memiliki gigi susu? Jawabannya, Iya. Sama dengan manusia, anjing juga memiliki gigi susu yang akan tanggal pada saat usia mereka mulai 4 bulan. Disaat ini, jangan heran apabila kemungkinan Anda akan menemukan gigi yang lepas dari anjing Anda 🤭  Namun, apabila Anda tidak pernah menemui gigi anjing Anda terlepas, bisa saja gigi tersebut tertelan oleh mereka "Waduh, kalau tertelan gimana dong?" "Bahaya nggak ya?" Tenang saja pawparent, hal ini lumrah kok 😁 karena mereka akan sebagian besar menelan gigi susu mereka dan mengeluarkannya lewat kotoran tanpa ada masalah. Untuk menjaga kesehatan gigi anjing Anda, Anda bisa Memberi makanan kering kepada anjing Anda daripada makanan lunak, karena makanan kering justru bisa membantu pengikisan karang gigi mereka lho.. Anda juga dapat memberikannya mainan mengunyah untuk menjaga kebersihan gigi dan gusi anjing Anda. Kunyahan gigi anjing juga dapat membantu membersihkan bagian

Cara Melatih Anjing dengan Tali

🐾 Biasakan memasang collar pada anjing anda. Collar yang baik dan rekomendasi untuk digunakan adalah jenis kulit dengan berat yang sangat ringan. 🐾 Sebagai permulaan, lakukan dengan durasi 2 sampai 3 jam sehari. Pada hari ketiga anda bisa mengenalkan tali anjing atau Leash dan mengikatnya pada collar tersebut. Biarkan anjing anda beraktivitas dengan menggunakan tali tersebut tanpa harus dipegangi, nantinya anjing anda akan merasa terbiasa menggunakannya. 🐾 Ajak anjing anda berjalan-jalan di sekitar rumah anda tanpa harus menariknya. Jika dia mengikut langkah demi langkah anda bisa diberikan pujian atau makanan yang dia suka. 🐾 Ketika anjing anda berhenti dan tidak mau jalan, jangan sampai menariknya apalagi menggunakan cara kasar. Yang perlu anda lakukan hanya memanggil anjing anda agar mendekat kemudian berikan pujian. Begitu seterusnya jika anjing anda terlalu pasif. Memarik atau menekan anjing tersebut malah akan membuat sifatnya menjadi kaku sehingga mempersulit sesi latihan be